Saturday, 15 December 2012 by asiangrup | |
ASIANplus Edisi 505 - BINTANG KOREA
Sekali lagi, Younha membuktikan popularitasnya. Tanggal 30 dan 31
Desember mendatang, dia akan menggelar konser solo bertitel Dear di
Yongsan Art Hall Theater Mir, Seoul. Baru dibuka pada 22 November lalu,
ribuan tiket konser ini langsung ludes terjual dalam waktu tiga menit.
Tak hanya itu, konser Dear juga menjadi topik pencarian paling populer
di situs Interpark.
“Sekarang
kami menerima banyak permintaan dari fans yang tidak bisa memesan tiket,
dan kami berterima kasih pada mereka karena sudah menunjukkan minat.
Kami akan bekerja keras untuk menyajikan sebuah konser akhir tahun yang
menghangatkan hati. Jadi tolong nantikan itu,” ungkap agensi Younha, We
Alive.
Setelah
mendengar kabar ini, Younha langsung mengungkapkan rasa terima kasihnya
lewat akun Twitter. “(Tiket) terjual habis dalam tiga menit ... Apakah
saya boleh sebahagia ini? ㅠ ㅠ ㅠ ㅠ Saya pikir kita bisa menggelar konser encore. Oh yeah ~! Saya akan membuat ini menjadi akhir tahun terbaik,” tulisnya.
|
Sabtu, 05 Januari 2013
Younha Tiket Konser Ludes Dalam 3 Menit
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar