Selasa, 08 November 2011

Song Hye Kyo - Wanita Idaman Pria Korea

Image

ASIANplus edisi 450 - BINTANG KOREA

Selama menjadi bintang tamu acara radio MBC Jung Yup’s Blue Night pada 26 Oktober lalu, Song Hye Kyo mengungkapkan pemikiran mengenai imejnya sebagai salah satu aktris papan atas Korea. Selama ini, dia lebih dikenal dengan imej imut. “Jika kalian mengenalku, saya tidak terlalu imut dan cukup sederhana. Teman-temanku juga memanggilku keras kepala,” tandasnya.

Sebagai salah satu aktris papan atas Korea, Hye Kyo kerap disebut sebagai tipe wanita idaman pria. “Saya sangat berterima kasih pada mereka. Namun kadang-kadang, mereka memilih orang lain, tak lama setelah memilihku sebagai tipe wanita ideal mereka. Saat itu, sejujurnya saya merasa mereka seperti mengkhianatiku,” keluh Hye Kyo. Di tengah-tengah wawancara, Jung Yup sempat mengangkat topik sensitif mengenai usia Hye Kyo. “Biasanya, saya tidak terlalu memikirkan usiaku. Namun tiap kali saya menerima wawancara belakangan ini, reporter terus mengingatkanku bahwa saya sudah berusia 30 tahun. Saya pikir 30 adalah usia yang sangat bagus bagi seorang aktris. Bertambah usia dan mendapatkan pengalaman sebagai aktris merupakan sesuatu yang bagus karena kita bisa mengekspresikan lebih banyak hal, dan saya rasa ini akan lebih menyenangkan,” terangnya. “Sudah cukup lama, jadi menyenangkan bisa mendengarkan pemikiran Hye Kyo,” komentar salah satu pendengar. “Itu merupakan waktu di mana kita bisa belajar lebih banyak mengenai Song Hye Kyo (secara pribadi, bukan hanya sebagai) aktris,” ucap pendengar lain.

Semakin Matang Sebagai Aktris

Image Melalui film A Reason To Live (Today), Song Hye Kyo resmi comeback ke layar lebar Korea. Setelah empat tahun vakum, akting mantan kekasih Hyun Bin ini semakin matang. Terbukti, Hye Kyo mendapatkan banyak pujian dari para wartawan. “Kamu semakin matang sebagai aktris,” komentar salah satu wartawan. “Kamu benar-benar memainkan karakter ini dengan baik,” puji wartawan lain. Tentu saja, pujian mereka membuat Hye Kyo merasa bangga. “Saya sangat menghargai pujian semacam itu karena saya merasa sangat merindukannya,” tandasnya. “Saya memiliki banyak waktu untuk berpikir karena saya harus berakting berbeda dari pengalaman sebelumnya. Saya sangat ingin membintangi film ini dan karena itu saya memilih melakukannya.

Namun, saya juga bertanya-tanya apakah saya bisa melakukannya dengan baik atau tidak,” lanjut Hye Kyo. “Saya pikir, melalui keseluruhan proses syuting, saya bisa memahami sudut pandang karakterku, Da Hye,” terangnya. “Saya harus menjaga diri agar tidak kehilangan kontrol. Karakter Da Hye sangat cocok denganku. Ada beberapa adegan di mana saya merasa saya bisa kehilangan kendali, dan saya harus menahan diri untuk tidak melakukannya. Saya pikir ini karena saya masuk ke dalam karakter ini dan itulah alasan aktingku meningkat,” lanjut aktris serial Full House tersebut. Dalam A Reason To Live, Hye Kyo memerankan Da Hye, seorang wanita yang ditinggal mati sang tunangan sebelum hari pernikahan mereka. Melalui emosi, rasa bersalah, kesedihan, dan kesendirian karakter Da Hye, Hye Kyo bisa meningkatkan kemampuan aktingnya. A Reason To Live sudah naik tayang mulai 27 Oktober lalu.

1 komentar: